Review: Nexus 5 Resmi Rilis Bersama Android KitKat 4.4
Raden Bimo Satrio
15111723
Artikel:
Nexus 5 Resmi Rilis Bersama Android KitKat 4.4
Awal bulan yang cukup baik dengan munculnya smartphone Android yang sudah ditunggu banyak orang. Hari ini Nexus 5 resmi diluncurkan bersamaan dengan Android 4.4 KitKat yang menjadi sistem operasi smartphone tersebut. Kali ini Google masih bekerja sama dengan LG untuk menyelesaikan produk Nexus mereka. Namun pada Nexus 5 ini memiliki peningkatan yang cukup baik dari versi sebelumnya yaitu Nexus 4 yang juga diproduksi bersama LG.
Peningkatan yang cukup terlihat sekali adalah ukuran layar yang semakin besar hadir pada Nexus 5. Ukuran layar smartphone yang baru saja rilis ini sebesar 5 inci dengan resolusi full HD. Smartphone ini masih terbuat dari bahan plastik yang membuat dirinya semakin ringan dan tipis sekali.
Dari segi spesifikasi yang ada smartphone ini memiliki kekuatan yang setara dengan beberapa smartphone high end saat ini. Untuk masalah prosesor sudah didukung dengan Snapdragon 800 quad core, GPU Adreno 230, RAM 2GB. Lengkap dengan pilihan memori internal 16GB atau 32GB, akan tetapi smartphone ini tidak memiliki slot microSD. Sehingga Anda tidak bisa memberikan memori tamabahan pada smartphone tersebut.
Dari segi kamera, Nexus 5 dibekali dengan kekuatan lensa sebesar 8MP dengan LED flash pada bagian belakang. Yang membuat berbeda adalah adanya fitur Optical Image Stabilization (OIS) pada kamera Nexus 5 yang akan menghasilkan performa ekstra pada saat kondisi remang-remang, menurut Google.
Cadangan daya yang ada baterai Nexus 5 mencapai 2300 mAh. Lengkap dengan fitur wireless charging seperti yang sudah ada pada Nexus 4. Google membandrol smartphone terbarunya yang menggunakan sistem operasi Android 4.4 KitKat tersebut dengan harga 349 USD untuk versi 16GB dan 399 USD untuk versi 32 GB.
Jika Anda sudah berniat untuk membeli smartphone tersebut sebaiknya agak bersabar. Karena pihak Google akan mengeluarkan smartphone tersebut pada negara Eropa, Amerika Latin, Asia dan Timur Tengah pada pertengahan November tahun ini. -sumber: gaptekbgt.com
Komentar Saya:
Menurut saya dengan adanya rilis dari Nexus 5 ini adalah kemajuan besar, Nexus yang merupakan gadget resmi dari membuat software Android sendiri yaitu Google pastinya akan membuat dunia gadget berubah. Kekuatan Nexus 5 yang dilengkapi dengan Snapdragon 800 quad core mempunyai daya proses yang sangat kuat akan menjadi standar baru di perputaran gadget yang akan beredar. Dari awal saya melihat smartphone jenis Nexus ini saya tahu akan selalu menjadi standar di setiap tahunnya, contoh sebelumnya yaitu Nexus 4 pada tahun 2012 Nexus 4 menjadi standar baru di persaingan smartphone hingga Samsung pun meluncurkan Galaxy S4 dan Galaxy Note 2 yang mampu menjadi pesaingnya dan menduduki kekuatan hardware diatas Nexus 4. Saat ini dengan adanya Nexus 5, Nexus kembali berputar menjadi standar diatas smartphone lainnya.
15111723
Artikel:
Nexus 5 Resmi Rilis Bersama Android KitKat 4.4
Awal bulan yang cukup baik dengan munculnya smartphone Android yang sudah ditunggu banyak orang. Hari ini Nexus 5 resmi diluncurkan bersamaan dengan Android 4.4 KitKat yang menjadi sistem operasi smartphone tersebut. Kali ini Google masih bekerja sama dengan LG untuk menyelesaikan produk Nexus mereka. Namun pada Nexus 5 ini memiliki peningkatan yang cukup baik dari versi sebelumnya yaitu Nexus 4 yang juga diproduksi bersama LG.
Peningkatan yang cukup terlihat sekali adalah ukuran layar yang semakin besar hadir pada Nexus 5. Ukuran layar smartphone yang baru saja rilis ini sebesar 5 inci dengan resolusi full HD. Smartphone ini masih terbuat dari bahan plastik yang membuat dirinya semakin ringan dan tipis sekali.
Dari segi spesifikasi yang ada smartphone ini memiliki kekuatan yang setara dengan beberapa smartphone high end saat ini. Untuk masalah prosesor sudah didukung dengan Snapdragon 800 quad core, GPU Adreno 230, RAM 2GB. Lengkap dengan pilihan memori internal 16GB atau 32GB, akan tetapi smartphone ini tidak memiliki slot microSD. Sehingga Anda tidak bisa memberikan memori tamabahan pada smartphone tersebut.
Dari segi kamera, Nexus 5 dibekali dengan kekuatan lensa sebesar 8MP dengan LED flash pada bagian belakang. Yang membuat berbeda adalah adanya fitur Optical Image Stabilization (OIS) pada kamera Nexus 5 yang akan menghasilkan performa ekstra pada saat kondisi remang-remang, menurut Google.
Cadangan daya yang ada baterai Nexus 5 mencapai 2300 mAh. Lengkap dengan fitur wireless charging seperti yang sudah ada pada Nexus 4. Google membandrol smartphone terbarunya yang menggunakan sistem operasi Android 4.4 KitKat tersebut dengan harga 349 USD untuk versi 16GB dan 399 USD untuk versi 32 GB.
Jika Anda sudah berniat untuk membeli smartphone tersebut sebaiknya agak bersabar. Karena pihak Google akan mengeluarkan smartphone tersebut pada negara Eropa, Amerika Latin, Asia dan Timur Tengah pada pertengahan November tahun ini. -sumber: gaptekbgt.com
Komentar Saya:
Menurut saya dengan adanya rilis dari Nexus 5 ini adalah kemajuan besar, Nexus yang merupakan gadget resmi dari membuat software Android sendiri yaitu Google pastinya akan membuat dunia gadget berubah. Kekuatan Nexus 5 yang dilengkapi dengan Snapdragon 800 quad core mempunyai daya proses yang sangat kuat akan menjadi standar baru di perputaran gadget yang akan beredar. Dari awal saya melihat smartphone jenis Nexus ini saya tahu akan selalu menjadi standar di setiap tahunnya, contoh sebelumnya yaitu Nexus 4 pada tahun 2012 Nexus 4 menjadi standar baru di persaingan smartphone hingga Samsung pun meluncurkan Galaxy S4 dan Galaxy Note 2 yang mampu menjadi pesaingnya dan menduduki kekuatan hardware diatas Nexus 4. Saat ini dengan adanya Nexus 5, Nexus kembali berputar menjadi standar diatas smartphone lainnya.
Comments
Post a Comment